Pair of Vintage Old School Fru

....

Firasat kedutan

Kedutan atau barkedut-kedut yang biasa terjadi di tubuh manusia,terjadi tidak hanya di suatu tempat saja,tetapi sering terjadi di beberapa bagian tubuh.Di alami oleh semua orang,baik pria maupun wanita.Kedutan biasanya berdenyut kencang atau berkedut-kedut di salah satu bagian anggota badan,setiap manusia pasti merasakan apa itu namanya kedutan yang di sadari maupun tidak di sadari karna kedutan pasti punya makna arti tersendiri yang tersembunyi dan mempunyai arti di setiap kedutannya.

Namun menurut para ahli kesehatan, kedutan merupakan peristiwa dimana sistem saraf atau otot melakukan/terjadi intensitas yang berlebih, salah satu contoh apabila kita kurang istirahat, sering mata kita jadi berkedut.

  • Dr.Andreas Prasadja, RPSGT, sleep physician di Sleep Disorder Clinic dari RS Mitra Kemayoran, mengatakan kedutan bisa diakibatkan oleh gangguan pada organ penglihatan kita yang bersifat sementara akibat kurang istirahat. Gangguan ini lebih parah, jika sudah menjalar ke otot sekitar bibir. Kondisi ini disebabkan oleh adanya iritasi yang terjadi pada saraf kranial ke-7 di wajah oleh pembuluh darah arteri serebri anterior atau karena gangguan yang lain. Kalau begini, Tidurlah yang cukup dan teratur. Kalau berkutat di depan komputer sepanjang hari, istirahatkan mata sejenak dengan cara melihat ke jauh depan, kemudian pejamkan. Kompresan air dingin baik juga diberikan untuk mengurangi peradangan. Jika kedutan masih berlanjut, konsultasi ke spesialis saraf.

 

  • Dr.Donny Istiantoro, Sp.M, spesialis mata di Jakarta Eye Center, kedutan pada mata adalah hal yang tidak perlu dikhawatirkan. Karena, biasanya akan sembuh sendiri. Karena gangguan saraf motorik ke-7 ini hanyalah akibat terlalu lelah. Untuk hal ini, bisa atasi dengan mengonsumsi multivitamin penambah darah atau vitamin E. Jika kondisinya semakin parah dan mengganggu aktivitas sehari-hari, kita bisa meminta yang ahli untuk melakukan suntik Botoks. Atau pergi memeriksakan diri ke ahli bedah mata.

Akan tetapi, disini kita coba memberikan arti kedutan menurut primbon yang telah dipercayai keakuratannya bagi sebagian orang. Tanpa harus mendahului kehandak Yang Maha Kuasa bahwa kedutan menandakan apa yang akan terjadi terhadap kita entah besok atau lusa hanya Tuhan yang tahu,yang perlu kita ketahui hanyalah akan terjadinya sesuatu terhadap kita yang menjadikan kita bersyukur atas nikmat Nya.

Karena tahu akan arti kedutan kita juga bisa hati-hati dalam berbuat dan memutuskan sesuatu dari segi ucapan,tingkah laku dalam pergaulan dan melakukan pekerjaan sehari-hari dalam beraktifitas,dan extra hati-hati dalam menghadapinya persoalan.namun yang paling utama pasrah akan kehendak Tuhan dan selalu berdoa akan perlindunggan Nya,karna nasib bisa kita rubah dengan kerja keras dan takdir bisa kita rubah dengan doa,hanya kepada Tuhan lah kita berserah diri.

Dalam primbon Jawa, kedutan itu merupakan firasaat tentang sesuatu yang akan terjadi. Untuk lebih jelasnya, sebaiknya kita coba untuk mengungkap firasat melalui kedutan di bawah ini :

Arti-arti kedutan

 

  • Kedutan di ubun-ubun kepala artinya akan mendapatkan kebahagiaan/kesenangan.
  • Kedutan di kepala sebelah kanan artinya akan mendapat sakit.
  • Kedutan di kepala sebelah kiri artinya akan mendapat kemuliaan.
  • Kedutan di seluruh kepala artinya akan melihat yang aneh-aneh atau ajal sudah dekat.
  • Kedutan di dahi artinya akan mendapat harta atau ilmu pengetahuan.
  • Kedutan di tengkuk artinya akan di cintai orang kaya.
  • Kedutan di alis yang kanan artinya akan berbahagia,tapi akan mendapat kesukaran dahulu.
  • Kedutan di alis yang kiri artinya akan mendapat kesenangan hati,bertemu keluarga.
  • Kedutan di kelopak mata kanan artinya akan mendapat keuntungan.
  • Kedutan di kelopak mata kiri artinya akan bertemu dengan kekasih/orang yang di cintai.
  • Kedutan di kelopak mata kanan bawah artinya akan bersedih.
  • Kedutan di kelopak mata kiri bawah artinya akan bersedih hati juga.
  • Kedutan di ekor mata kanan sebelah atas artinya akan sembuh dari sakit.
  • Kedutan di ekor mata kiri sebelah atas artinya akan bertemu keluarga yang jauh.
  • Kedutan di ekor mata kanan sebelah bawah artinya akan bertemu orang jauh.
  • Kedutan di ekor mata kiri sebelah bawah artinya akan sakit.
  • Kedutan di biji mata kanan artinya akan bersedih hati.
  • Kedutan di biji mata kiri artinya akan bersuka hati.
  • Kedutan di sekujur hidung artinya akan mencium kekasih.
  • Kedutan di hidung sebelah kanan artinya akan lepas dari penyakit.
  • Kedutan di hidung sebelah kiri artinya akan tercapai cita-cita.
  • Kedutan di pelipis kanan artinya akan mendapat kesukaran,kematian dan sebagainya.
  • Kedutan di pelipis kiri artinya akan mendapat ketenangan hati.
  • Kedutan di telinga kanan artinya akan mendapat kabar yang menyenangkan hati.
  • Kedutan di telinga kiri artinya akan datang keluarga yang jauh.
  • Kedutan di pipi kanan artinya akan panjang usia.
  • Kedutan di pipi kiri artinya akan sembuh dari skit.
  • Kedutan di bibir kanan sebelah atas artinya akan bertengkar mulut.
  • Kedutan di bibir kiri sebelah atas artinya akan menjawab dengan perkataan yang baik.
  • Kedutan di seluruh bibir artinya akan mencium kekasih.
  • Kedutan di pada lidah artinya akan makan enak.
  • Kedutan di anak lidah artinya akan mendapat hura-hura.
  • Kedutan di kerongkongan sebelah kanan artinya akan mendpat kesenangan.
  • Kedutan di kerongkongan sebelah kiri artinya akan dapat harta.
  • Kedutan di leher artinya akan dapat kebajikan.
  • Kedutan di dagu kanan artinya akan berkawan dengan orang kaya.
  • Kedutan di dagu kiri artinya akan bertambah ilmu pengetahuan.
  • Kedutan di bahu kiri artinya akan mendapat hadiah.
  • Kedutan di bahu kanan artinya akan mendapat harta.
  • Kedutan di belikat kanan artinya akan mendapat pakaian baru.
  • Kedutan di belikat kiri artinya akan mendapat harta.
  • Kedutan di hasta kanan artinya akan mendapat ketenangan.
  • Kedutan di hasta kiri artinya akan mendapat harta.
  • Kedutan di lengan kanan artinya akan mendapat kebaikan.
  • Kedutan di lengan kiri artinya akan mendapat kawan baik.
  • Kedutan di sikut kanan artinya akan berkelahi.
  • Kedutan di sikut kiri artinya akan mendapat sakit.
  • Kedutan di telapak tangan kanan artinya akan mengeluarkan uang.
  • Kedutan di telapak tangan kiri artinya akan menerima uang.
  • Kedutan di semua jari kanan artinya akan menerima uang.
  • Kedutan di semua jari kiri artinya akan di senangi orang.
  • Kedutan di ibu jari kanan artinya akan menerima uang dan di hormati orang.
  • Kedutan di ibu jari kiri artinya akan menjadi kepala pengurus.
  • Kedutan di telunjuk kanan artinya akan bertemu keluarga.
  • Kedutan di telunjuk kiri artinya rahasia akan di ketahui orang.
  • Kedutan di kelingking kanan artinya akan mendapat pujian orang.
  • Kedutan di kelingking kiri artinya akan mendapat kabar baik.
  • Kedutan di jari manis kanan artinya akan menerima uang dengan senang hati.
  • Kedutan di jari manis kiri artinya akan mendapat wanita cantik.
  • Kedutan di susu kanan artinya akan berpeluk-pelukan.
  • Kedutan di susu kiri artinya akan berpeluk-pelukan dengan wanita.
  • Kedutan di lambung kanan artinya akan bercinta-cintaan.
  • Kedutan di lambung kiri artinya akan menanggung rindu.
  • Kedutan di belakang kanan artinya akan bertemu orang alim/berilmu.
  • Kedutan di belakang kiri artinya akan di mulyakan orang.
  • Kedutan di dada sebelah kanan artinya akan berpeluk-pelukan dengan wanita.
  • Kedutan di dada sebelah kiri artinya akan mendapat kesengan hati.
  • Kedutan di perut sebelah kanan artinya akan menerima uang banyak.
  • Kedutan di perut sebelah kiri artinya akan kedatangan orang pembesar.
  • Kedutan di pinggang sebelah kanan artinya akan mendapat kebaikan.
  • Kedutan di pinggang sebelah kiri artinya akan mendapat anak.
  • Kedutan di dubur artinya akan mendapat untung.
  • Kedutan di pusar artinya akan dapat uang banyak.
  • Kedutan di tumit kanan artinya akan bepergian.
  • Kedutan di tumit kiri artinya akan mendapat hati senang.
  • Kedutan di pangkal paha kanan artinya ada orang yang menaruh cinta pada kita.
  • Kedutan di pangkal paha kiri artinya akan bersetubuh dengan seseorang.
  • Kedutan di kedua pangkal paha artinya istri akan serong.
  • Kedutan di paha kanan artinya akan bertemu keluarga.
  • Kedutan di paha kiri artinya akan mendapat kebaikan atau menerima uang.
  • Kedutan di lutut kanan artinya akan menerima uang.
  • Kedutan di lutut kiri artinya akan menang berkelahi.
  • Kedutan di betis kanan artinya akan pergi jauh.
  • Kedutan di betis kiri artinya akan senang hati.
  • Kedutan di pergelangan kaki kanan artinya akan mendapat hasutan orang.
  • Kedutan di pergelangan kaki kiri artinya akan mendapat kemuliaan.
  • Kedutan di mata kaki kanan artinya akan bertemu dengan orang jauh.
  • Kedutan di mata kaki kiri artinya akan mendapat kabar baik.
  • Kedutan di jempol kaki kanan artinya akan ada kematian keluarga.
  • Kedutan di jempol kaki kiri artinya akan bertemu sahabat.
  • Kedutan di sikut kanan artinya akan merasakan jatuh cinta.
  • Kedutan di sikut kiri artinya akan bertemu saudara jauh.
  • Kedutan di daun telinga kanan artinya akan mendapat uang tak terduga.
  • Kedutan di daun telinga kiri artinya akan mendapat kesusahan / kejadian yang menyakitkan

Demikian yang dapat kami rangkum arti dari kedutan, ini semua kami sajikan dengan tujuan untuk menambah wawasan kita akan budaya yang kita punya.

Diolah dari berbagai sumber .



Dt :


Adsense IndonesiaAdsense Indonesia
HTML Comment Box is loading comments...
bebj.com - free visitors browsers counterIPHTML hit counter - Quick-counter.netfree counters
Powered by :
Created design by: LENTERAKU 2007-2012